'>'>Refleksi HUT RI ke 75 "Pemuda dan Kemerdekaan" PAC GP Ansor Arjasa · Motor Penggerak -->

Refleksi HUT RI ke 75 "Pemuda dan Kemerdekaan" PAC GP Ansor Arjasa

Monday, 17 August 2020, 02:20
Motor Penggerak (Arjasa) ~ Tujuh puluh lima tahun yang lalu tepatnya pada tanggal enam belas Agustus seribu sembilan ratus empat puluh lima, terjadi peristiwa yang sangat bersejarah bagi kehidupan dan keberlanjutan Bangsa Indonesia yakni peristiwa Rengasdengklok, sejarah Indonesia mencatat bahwa peristiwa tersebut terjadi karena perbedaan pendapat antara golongan tua dan golongan muda prihal proklamasi kemerdekaan Indonesia, ditanggal yang sama disituasi yang berbeda, Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP. Ansor Kecamatan Arjasa mencoba merefleksikan peristiwa tersebut dengan agenda Pembacaan Rotibul haddad, Sholawat Nariyah dan Do'a bersama yang hadiyah pahalanya dihaturkan kepada para pejuang kemerdekaan, para pahlawan nasional khususnya para Muassis Nahdlatul Ulama' yang sudah berkorban harta benda, jiwa, raga untuk Bangsa Indonesia agar terlepas dari penjajah, (Minggu, 16/08/2020)

Acara yang diawali dengan Tawassul, Pembacaan Rotibul Haddad, Sholawat Nariyah, Do'a dan dilanjutkan dengan Menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Yalal Wathan, Mars Ansor dan Banser,

Baca juga :
Anak muda menawarkan masa depan

Setelah rangkaian acara tersebut diatas selesai dilanjut dengan kegiatan Ngombrol prihal kepemudaan (Ngopida) dengan tema "Pemuda dan Kemerdekaan" Acara yang ditempatkan disekretariat PAC GP Ansor Arjasa tersebut dihadiri oleh Pembina PAC GP. Ansor Arjasa, Pimpinan Cabang, Pimpinan Anak Cabang, Satkoryon Banser dan Perwakilan Pimpinan Ranting GP. Ansor Se-Kecamatan Arjasa

Wahyudi selaku ketua PAC GP Ansor Arjasa menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan malam ini adalah salah satu wujud kecintaan kita terhadap tanah air bangsa Indonesia,

kita selaku pemuda hari ini tidak boleh sekali kali melupakan sejarah para pejuang masa lalu karena tanpa jasa beliau kita tidak akan merasakan kemerdekaan seperti sekarang, jadi sudah menjadi kewajiban bagi kita semua sebagai generasi penerus bangsa untuk mempertahankan kemerdekaan ini baik dari rongrongan bangsa luar maupun dari bangsa sendiri, seperti semboyan kita "NKRI Harga Mati, Pancasila Jaya"

Dia juga menambahkan bahwa "Setiap Masa ada Orangnya, dan Setiap Orang Ada Masanya, jadi manfaatkan sebaik-baiknya untuk kemaslahatan bersama". Pungkasnya

Ditempat yang sama H.Lutfi Joko P selaku Pembina dan Penasehat PAC GP. Ansor Arjasa sangat mengapresiasi dengan diadakannya acara tersebut 

Baca Juga :
Refleksi HUT ke 75 masyarakat Desa Arjasa hidupkan budaya gotong royong

"Luar  biasa  kekompakan Sahabat-Sahabat Ansor, Banser pada malam hari ini, jiwa dan rasa memiliki bangsa ini harus terus tertanam dalam diri kita dan terus ditanamkan kegenerasi berikutnya agar anak dan cucu kita kelak tetap merasa kemerdekaan baik lahir maupun batin, jangan sampai bangsa ini menjadi bangsa terpecah-pecah bahkan sampai porak poranda seperti saudara kita diluar sana"

"Saya selaku penasehat juga mengucapkan berterimakasih atas saran ide masukannya dan berharap jiwa rasa memiliki terhadap Ansor, Banser akan terus tertanam kalau dipacu dan dipelihara dengan cara selalu Istiqomah mengikuti setiap kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh PAC maupun Ranting Ansor didesa masing-masing, Semoga apa yang kita kerjakan bermanfaat untuk orang banyak dan barokah". Aamiin pungkasnya

Reporter : Yuspw
Publiser : D'Naja




TerPopuler