Motor Penggerak (Situbondo) ~ Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Situbondo melaksanakan kegiatan Turba ke Pimpinan Anak Cabang (PAC) Se Kabupaten Situbondo yang dijadwal menjadi tiga tempat yakni Wilayah barat, Tengah dan Timur dengan tujuan untuk merapikan administrasi di seluruh PAC se-Kabupaten Situbondo, dan merupakan tindak lanjut dari Turba Supervisi yang dilakukan oleh Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Jawa Timur beberapa bulan yang lalu tepatnya pada hari Ahad, 26 Juli 2020 di Gedung PCNU Kabupaten Situbondo
Jadwal pertama Turba PC ke PAC jatuh pada Wilayah Barat meliputi; PAC Banyuglugur, PAC Besuki, PAC Sumber Malang, PAC Jatibanteng, PAC Mlandingan, PAC Suboh, dan PAC Bungatan, ditempatkan di PAC GP Ansor Suboh (Sabtu, 19/09/2020)
“Semua atribut organisasi bukan milik kita tetapi milik Muassis. Kita hanya punya kewajiban merawat dan menjaganya.” Kata Yogie Kripsian Sah, Ketua PC GP Ansor Situbondo dalam sambutannya. “Tetapi kalau memakai Jas Ansor untuk gagah-gagahan, itu terserah kalian.”
Selanjutnya, semua Ketua, Wakil, dan Sekretaris PAC sibuk menuntaskan Berkas Akreditasi dan Berkas Pengajuan SK ke PW. Semua proses ini dipantau oleh Fawaid Aziz, Fathullah Uday, H. Ma'rufil Kurhi As-Syaf, dan Sahabat lain dari PC Ansor Situbondo.
Kegiatan ini dimulai jam 10.00 wib hingga jam 15.00 wib, dari semua pemberkasan ada beberapa koreksi dan kekurangan yang harus dilengkapi.
PAC GP Ansor Bungatan tergolong baru dalam hal merapikan administrasi, tetapi dari semuanya hanya ada dua kekurangan. Yakni melampirkan Daftar Hadir Kegiatan dan Database Anggota Ansor.
Bismillah, kita berusaha melengkapi semuanya. Mohon dukungan para Sahabat Ansor Bungatan untuk mempermudah jika diminta keterangan untuk melengkapi Database Keanggotaan.
Reporter : Tim
Publiser : D'Naja